Posting By Gallerydunia.com

Bisnis Investasi Yang Paling Mudah dan Simple, Mau?


Saya menulis ini dengan tujuan untuk memberi motivasi kepada anda yang saat ini sedang putus asa karena sampai detik ini belum satupun bisnis yang bisa anda jalankan/ miliki. 
 
Saya tau saat ini anda sedang bingung memikirkan apa yang akan anda jadikan bisnis untuk jaminan hari tua anda nanti. Kalau anda adalah seorang PNS, maka mungkin kekuatiran hari tua anda tidak begitu penting, karena semua sudah di tanggung Negara. Tapi bagaimana kalau anda hanya karyawan swasta? anda tidak tau seperti apa hari tua anda, hanya Tuhan yang tau.

Tapi jangan di jadikan sebagai masalah, semua orang sudah punya jalan masing-masing, tergantung mau dikemanakan masa tua anda. Daripada iri kepada PNS yang sudah enak, masa tua di jamin Negara, lebih baik pikirkan solusi untuk masa tua anda, itu akan lebih baik daripada terus mengeluh dll.

Saya sendiri bukan seorang PNS, makanya saya mau berbagi kepda anda supaya kita sama-sama keluar dari rasa takut akan masa tua karena tidak ada jaminan yang jelas. Nah untuk keluar dari masalah yang sedang anda pikirkan, hanya ada satu jalan, yaitu bisnis. Bisnis ini sendiri banyak jenis, mulai dari yang modal kecil hingga modal besar. Ada bisnis investasi ada jual beli, dan masih banyak lagi yang tidak bisa saya jabarkan, karena keterbatasan waktu.

Dari beberapa bisnis yang saya sebutkan di atas, hanya satu yang menurut saya masuk kriteria saya, yaitu investasi, kenapa saya pilih investasi? Karena saya adalah seorang wiraswasta. Trus alasannya apa? Karena kalau Investasi kita tidak perlu 100% membutuhkan waktu. Kita bisa mengerjakan di waktu luang, walaupun hanya 2- 3 jam sehari. Dan menurut saya bisnis yang cocok untuk itu adalah Investasi blog atau website. Dengan memiliki sebuah blog/web anda sudah bisa melebihi penghasilan PNS dan bisa di wariskan pula.

Ini adalah bisnis paling simple dan bisa dilakukan oleh siapapun juga, hanya modal koneksi internet, dan saat ini, itu bukan masalah lagi, karena hampir setiap rumah sudah memiliki internet. Bahkan hanya dengan memiliki blog ada yang rela meninggalkan pekerjaannya, kenapa? karena hasil yang dia dapat dari internet sudah bisa menghidupi anak dan istri. Kalau anda mau, silahkan mulai menjadi seorang blogger, masa depan anda, anda yang tentukan sendiri.

Semoga tulisan saya ini bisa menjadi moyivasi untuk anda yang ingin jadi blogger, tapi masih ragu, dengan alasan saya tidak bisa dan jadi blogger tidak manfaatnya. Itu salah besar, karena anda akan ketinggalan kalau anda hanya diam saja. Salam blogger

Yang Mulai duluan, dialah yang akan menikmati hasilnya duluan!





" HIDUP KAN GALLERYDUNIA.COM DENGAN BUDAYA KAN BERKOMENTAR"
"Semua Komentar terlebih dahulu melalui moderator dan akan di tampilkan dalam paling lambat 1 x 24 jam dan untuk email pemberitahuan komentar yang di terbitkan atau replay silahkan klik ' Subscribe by email ; ,komentar spam ,caci maki ,berbau,porno; dan lain-lain yang dapat memancing; keributan akan admin hapus..!! terima kasih.
" JIKA ADA GAMBAR ATAU ARTIKEL YANG RUSAK MOHON BATUAN PEMBACA SETIA UNTUK MEMBERITAHUKAN ADMIN DENGAN BERKOMENTAR DI BAWAH INI "





0 komentar:

Posting Komentar