Posting By Gallerydunia.com

Tiga penyebab umum karyawan jadi malas bekerja




Menurunnya produktivitas kerja bisa disebabkan oleh banyak hal. Seperti dikutip Inspiration for Life, berikut ini akan tiga penyebab umum karyawan jadi malas bekerja.

Browsing internet
Hampir di semua kantor saat ini memiliki akses internet. Kantor merupakan tempat yang sangat rentan bagi pekerja untuk bermain internet. Mereka yang bosan dengan pekerjaannya, dengan mudah bisa ‘berselancar’ di internet. Membuka Facebook, Twitter, bermain game atau online shopping bisa dilakukan karyawan kapan saja.

Mungkin mereka berniat browsing internet hanya beberapa menit, tapi jika sudah membuka situs-situs internet yang mengasyikan, biasanya mereka lupa akan pekerjaan, bahkan bisa browsing berjam-jam. Hal ini menjadi masalah serius bagi para karyawan. Oleh sebab itu, saat ini banyak kantor yang menutup akses internet dan baru bisa dipergunakan pada jam makan siang atau setelah jam pulang kerja.

Jika internet di kantor Anda bisa diakses kapan saja, berarti Anda sendirilah yang harus mengendalikan diri agar tidak membuka internet jika pekerjaan belum selesai. Cara agar Anda tetap bisa browsing internet tapi tidak mengganggu pekerjaan adalah dengan memberikan self reward. Jadi jika pekerjaan telah selesai, Anda baru bisa membuka internet. Sehingga Anda terpacu menyelesaikan pekerjaan.

Ponsel

Selain internet, ponsel juga dapat mengacaukan manajemen waktu. Bukan hanya menjadi menunda pekerjaan, tapi mengobrol lewat ponsel juga membuat Anda tidak bisa fokus di kantor. Mengobrol berjam-jam di telepon juga mengganggu karyawan lainnya. Cara terbaik adalah dengan memilih profile ’silent’ di ponsel Anda. Saat ini banyak perusahaan yang memberikan kebijakan tidak boleh menerima telepon atau menjangkau telepon genggam saat jam kerja berlangsung.

Kelelahan
Istirahat yang kurang, membuat pekerja mudah lelah. Tidak mengherankan jika produktivitasnya menurun. Hal ini biasanya terjadi jika Anda bekerja lembur dan keesokan paginya Anda tetap bekerja pada jam pagi.





" HIDUP KAN GALLERYDUNIA.COM DENGAN BUDAYA KAN BERKOMENTAR"
"Semua Komentar terlebih dahulu melalui moderator dan akan di tampilkan dalam paling lambat 1 x 24 jam dan untuk email pemberitahuan komentar yang di terbitkan atau replay silahkan klik ' Subscribe by email ; ,komentar spam ,caci maki ,berbau,porno; dan lain-lain yang dapat memancing; keributan akan admin hapus..!! terima kasih.
" JIKA ADA GAMBAR ATAU ARTIKEL YANG RUSAK MOHON BATUAN PEMBACA SETIA UNTUK MEMBERITAHUKAN ADMIN DENGAN BERKOMENTAR DI BAWAH INI "





1 komentar: