Iblis ternyata tidak berusaha mewujudkan janjinya untuk membuat manusia sebagai pengisi neraka, tetapi juga mengunakan manusia sebagai obyek seksnya. Terlepas benar tidaknya, berikut adalah nama Iblis yang tertarik terhadap seks dengan segala motifnya:
1. Nephillim
Berdasar pada keterangan Injil Ibrani, Nephillim adalah malaikat yang jatuh cinta dan memiliki hubungan khusus dengan manusia (perempuan). Kata nephillim itu sendiri memiliki arti yang jatuh, sehingga kemudian diartikan sebagai malaikat yang terjatuh ke bumi. Malaikat tersebut memiliki tujuan mulia yakni menyadarkan manusia terhadap Ketuhanan, namun mereka tidak mampu menahan rasa cintanya terhadap perempuan.
2 Alp
Sebuah cerita legenda yang dimiliki oleh bangsa Tuton (Jerman), Alp adalah mahluk gaib kecil. Ia akan menghampiri calon korban yang sedang tertidur, ia meubah dirinya menjadi kepulan asap, lalu masuk ke dalam tubuh korbannya melalui hidung, mulut, dan alat kelamin. Korbannya kebanyakan perempuan, setelah ia berada di dalam tubuh korban, maka berbagai mimpi buruk akan diciptakan dalam tidur si korban, sementara korban akan merasakan sesak nafas.
3. Orang Minyak
Di akhir tahun 1960an, sejumlah besar perempuan muda di beberapa daerah Malaysia, telah diperkosa. Si pelaku digambarkan, sebagai sosok yang telanjang, berlumur minyak mulai dari kepala hingga ujung jari kaki. Beberapa bahkan menyebutkan bahwa orang minyak, dapat dilihat oleh perempuan yang sudah menikah saja.
4. Lilu
Lilu adalah sosok iblis yang terdapat di dalam cerita rakyat bangsa Yahudi, akan mendatangi perempuan yang tengah tertidur. Sementara Lilin adalah sosok iblis perempuan pasangnya. Kejahatan mereka adalah untuk mendapatkan anak, baik manusia maupun akibat hubungan dengan manusia. Ardat Lili menyerupai sosok Succubus, yang akan mendatangi pria untuk mendapatkan keturunan perempuan sebagai dominasinya. Sementara Irdu Iili menyerupai Incubus, ia akan mendatangi perempuan untuk mendapatkan keturunan.
5. Trauco and La Fiura
Cerita legenda rakyat Chili memiliki sosok iblis yang juga menyerang manusia dengan motif seksualya, mereka adalah Trauco dan Lafiura, yang dipercaya tinggal di sebuah pulau kecil Chiloe. Mereka digambarkan sebagai hantu cebol, berwajah jelek, menggunakan topi dan jubah. Bahkan Trauco tidak harus melakukan hubung fisik dengan korbannya, hanya dengan tatapan mata mampu membuahi janin korbannya. Berbeda dengan Lafiura, yang juga berpenampilan buruk, ia akan memantrai korban yang menolak ajakan bercinta. Nafasnya sangatlah buruk, bahkan dapat melukai fisik manusia. Namun apabila korban berhasil disetubuhi, maka akan menderita kegilaan.(**)
0 komentar:
Posting Komentar